Gorontalo, 16 Desember 2023 – Pimpinan Cabang (PC) Fatayat NU Kabupaten Gorontalo meraih tiga penghargaan dan menjadi PC dengan Peraih Penghargaan terbanyak pada Fatayat Award yang disampaikan pada Pembukaan Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) PW Fatayat NU Gorontalo, Sabtu (16/12/2023).

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Ketua tanfidziyah PWNU Provinsi Gorontalo, Ketua PW Fatayat NU Provinsi Gorontalo dan juga Bendahara PWNU Provinsi Gorontalo.

Dalam tanggapannya, Sahabat Ketua PC Fatayat NU Sahabat Sri Yusnita Yunus, S.IP menyampaikan rasa terima kasih atas penghargaan yang diberikan. Ia juga mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus dan anggota Fatayat NU Kabupaten Gorontalo atas pencapaian yang diraih.

“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras dan dedikasi seluruh pengurus dan anggota Fatayat NU Kabupaten Gorontalo,” kata Yusnita

Yusnita juga menyampaikan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas dan kuantitas kader Fatayat NU Kabupaten Gorontalo. Ia juga berharap agar Fatayat NU Kabupaten Gorontalo dapat menjadi organisasi yang bermanfaat bagi masyarakat khususnya bagi perempuan, ibu dan anak.

“Kami akan terus berupaya meningkatkan kualitas dan kuantitas kader Fatayat NU Kabupaten Gorontalo. Kami juga berharap agar Fatayat NU Kabupaten Gorontalo dapat menjadi organisasi yang bermanfaat bagi masyarakat khususnya bagi perempuan, ibu dan anak,” pungkas Yusnita

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *